Fakultas Agama Islam adakan Klinik Proposal Program Kreatifitas Mahasiswa

Kreativitas adalah salah satu hal yang dibutuhkan oleh mahasiswa agar dapat bersaing dalam dunia kerja dan pengabdian pada masyarakat. Kreativitas ini dapat dikembangkan dan dilatih, oleh karena itu salah satu bentuk cara mengembangkan dan melatih kreativitas bagi mahasiswa adalah penulisan PKM. Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) merupakan salah satu program yang bentuk oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DP2M), Ditjen Dikti dengan tujuan meningkatkan kualitas pendidikan di perguruan tinggi baik itu dalam kreativitas, inovasi, dan pengabdian agar kelak dapat berperan aktif dalam masyarakat yang memiliki kemampuan akademis dan profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian serta memperkaya budaya nasional. Pendidikan yang diperoleh dari lembaga-lembaga akademik di masyarakat hanya menjadi dasar bagi mahasiswa untuk mengembangkan potensi masyarakat dalam pengabdian.
Klinik Proposal PKM yang dilaksanakan oleh Fakultas Agama Islam Universitas Yudharta, yang di ikuti oleh empat Program Studi, yaitu Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Ekonomi Syariah, Ilmu al-Qur’an dan Tafsir, acara ini dilaksanakan di Aula lantai dua gedung FAI, Sabtu (7/12) kali ini melakukan diskusi dan pemaparan materi PKM yang bersifat interaktif oleh Bapak Dr. Amang Fathurrahman, M.PdI, dan Dr. Ahmad Marzuki, M.Ag. selaku Dosen pembimbingan dan reviwer dan Bagaimana mencari ide yang unik, nyentri, menjual, dan solutif. yang disampaikan oleh Bapak Dr. Amang Fathurrahman, M.PdI. selaku Dosen PBA.
Mochmad Hasyim, selaku kordinator PKM untuk FAI mengatakan bahwa dirinya sangat mengapreasiasi kegiatan ini karena dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan kualitas dari PKM yang dibuat oleh mahasiswa FAI dapat bersaing dengan PKM yang dibuat oleh universitas lain, “Saya harap mahasiswa FAI selain jago untuk buat PKM dengan ide-idenya yang unik, nyentrik, dan solutif diharapkan format penulisannya juga mumpuni dan layak untuk di upload”. Ujar Ketua Pelaksana Suksesi PKM di FAI UY.
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) adalah program tahunan nasional yang memiliki banyak peminat sehingga peserta memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi untuk lolos ke babak selanjutnya yaitu PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional), termasuk tim dari Fakultas Agama Islam UY. Proposal yang dapat lolos ke babak selanjutnya memiliki kriteria tertentu dari DP2M, oleh karena itu perlu adanya strategi yang baik pada pembuatan proposal dan presentasi mahasiswa FAI di ajang PIMNAS. Oleh karena itu, FAI berkerja sama dengan LPPM merancang kegiatan ini yang terdiri dari tiga agenda kerja yaitu Seminar Diskusi PKM, Workshop dan pendampingan proposal.
Selain dilaksanakan sosialisasi dan pelatihan PKM ini, dalam acara ini para peserta dibagi kelompok juga, yang mana gunanya kelompok ini dibuat untuk melanjutkan hasil dari diskusi perkelompok mengenai ide yang akan dibuat untuk nanti nya akan di ikut sertakan dalam kegiatan PKM. Untuk memperdalam ide dan gagasnya masing-masing kelompok juga dipandu oleh seorang mentor yang sudah berpengalaman dalam kegiatan PKM dan mentor tersebut merupakan mahasiswa yang pernah mendapatkan pendanaan PKM sebelumnya.